Tips Cerdas Memilih Model dan Gaya Busana Muslim Batik - hayy sahabat Seputar Dunia Fashion kita berjumpa lagi, gimana keadaanya hari ini semoga selalu dalam lindungan yang maha kuasa ya, dan selalu dimudahkan pintu rizkinya amiin. Pada kesempatan yang sangat indah ini Seputar Dunia Fashion akan memberikan sedikit Tips Cerdas Memilih Model dan Gaya Busana Muslim Batik, bagaimanakan memilih model busana muslim batik yang bagus untuk kita kenakan? berikut informasi lengkapnya.
Tips Cerdas Memilih Model dan Gaya Busana Muslim Batik. Pakaian Batik merupakan ciri khas dari bangsa kita Indonesia ini yang tetap harus kita jaga dan lestarikan. Dulu batik memang di pandang sebelah mata yang hanya merukan pakaian bermotif kuno dan kurang elegan untuk dipakai. Tetapi kali ini Batik telah dikembangkan oleh para desainer muda indonesia dan bahkan hasil karyanya telah mendunia sehingga banyak yang menyukainya.
berikut ini ada beberapa tips cerdas dalam memilih busana muslim batik :
1. Warna dan Motif
Anda bisa memilih warna batik sesuai dengan warna kulit , jika warna kulit Anda cerah/putih, maka Anda dapat memilih baju batik dengan warna apa saja, namun jika kulit Anda aga gelap, pilihlah baju batik yang tidak membuat kulit Anda terkesan lebih gelap. Untuk motif biasanya disesuaikan dengan kebutuhan pemakai serta kecocokan dalam suana ( santai/formal).
2. Kualitas
Anda dapat memilih kualitas batik dengan pembanding harga jualnya. Harga batik yang terlalu murah biasanya memiliki kualitas yang rendah dibanidng harga batik yang lebih mahal. Namun tidak semua yang mahal itu bagus dan yang murah itu murahan, Anda hanya perlu ketelitian untuk memilah dan memilihnya.
3. Model
Untuk memilih model baju batik, Anda dapat menyesuaikannya dengan bentuk badan. Jika Anda berbadan langsing maka model baju batik apapun akan cocok, namun jika postur Anda aga gemuk maka pilihlah model dan motif batik yang membuat Anda terkesan lebih langsing.
4. Pilihlah style dan warna hijab yang pas dengan model batik Anda
Bagi Anda pecinta busana muslim, tepat dalam memilih style dan warna hijab adalah kunci utama Anda dalam menyempurnakan pemilihan koleksi busana muslim batik yang akan Anda kenakan.
Demikian sedikit tips yang dapat Seputar Dunia Fashion berikan semoga bisa sedikit membantu untuk para pencinta busana batik muslim, mungkin artikel Tips Cerdas Memilih Model dan Gaya Busana Muslim Batik bisa sedikit membantu. Keep Enjoy Fashion !!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar